Boater Hat Mini si Elegan yang Applicable – DIY Aksesoris

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
Hai-hai sobat kreatif  XaXiXu.com, kali ini kita akan membagikan sebuah karya DIY yang lucu, mungil, dan applicable di hampir segala bahan. Tapi ada keistimewaannya nih, hmm apa sih? Yak, bahan pembuatannya adalah bahan recycle dan pastinya mudah ditemui di rumah. Yakni tutup botol plastik apapun dan kardus bekas.

Kalau Boater Hat familiar nggak sih? Buat yang fashionist pasti tau dong apa itu, bentuk topinya yang bak punya aristokrat inggris sangat elegan ketika dipakai. Nah kali ini kita akan bikin versi mininya dengan bahan-bahan yang sudah disebutkan di atas. Yuk simak langsung aja cara membuatnya.

bikin topi dari kardus dan bulu

Bahan :
1. Karton / kardus bekas
2. Pensil
3. Tutup botol
4. Cat minyak / cat besi
5. Pita
6. Gunting
7. Lem tembak
8. Bando atau jepit rambut

Cara membuat Topi – Boater Hat Mini dari Bahan Recycle :

Gambar 1 kertas kardus

1. Potong kardus bekas / karton sedikit. Gambar pola lingkaran (ukuran menyesuaikan dengan tutup yang digunakan. Yang terpenting ukurannya lebih besar dibanding tutup botolnya).
  
2. Potong pola yang sudah dibuat. Rekatkan tutup botol diatasnya menggunakan lem tembak.

3. Setelah itu, warnai dengan cat. Warna bisa menyesuaikan selera. Tunggu hingga cat mengering.

pasang tutup botol untuk topi

Gambar 4 bulu topi

4. Setelah cat kering, hias pinggirannya dengan pita. Untuk hiasan lain bisa menyesuaikan selera sobat semua. Sobat bisa menggunakan bulu dan bunga kertas, atau bunga dari kain bahkan manik - manik.

cara membuat topi dari tutup botol
 Pics : Novia K

5. Setelah itu pasang pada bando atau jepit rambut. Topi mungil siap menghias kepala.
  
For your information sobat kreatif,
penerapan dari hiasan mini boater hat ini bisa hampir di segala aksesoris ya, secara keseluruhan ini bisa diolah lagi istilahnya bahan setengah matang. Jadi para sobat XaXiXu.com bisa mengaplikasikannya misal :
- pada bando,
- pada jepit rambut,
- gantungan kunci,
- gantungan Tas, handphone, dst.

Yang terpenting ketika digunakan untuk aksesori, buat potongan kardusnya jangan sampai terlihat dan catnya lebih rapi ya, kemudian pastikan ketika merekatkan ke bahan apapun sampai sekuat mungkin, sehingga tidak mudah jatuh. Sekian dan selamat mencoba.
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger