Gelas dari Botol–Trik Mengubah Botol Aqua jadi Gelas Keren

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
Satu lagi sharing tentang upaya memanfaatkan Botol bekas menjadi barang baru sekaligus biar limbah plastik berkurang.
Yaitu dengan cara merubah botol plastik menjadi sebuash gelas cantik, gelas yang biasanya hanya kalian temui saat berada di rumah makan besar atau resto untuk menyajikan Minuman Jus buah misalnya, kalau di warung warung mah, kayaknya gak mungkin lah nemuin model gelas kayak gini J  nantii kalo pecah rugi deh penjual warungnya.

Cara Membuat Gelas Cantik  dari botol plastik bekas

Material dan Alat nya :
a. Botol minum air mineral – fit, club, aquades, Cleo, terserah deh J
bisa yang ukuran 600 ml atau ukuran 1,5 liter atau 2 liter juga oke.
Silakan mau bikin gelas kecil atau gelas lebih besar.

b. Gunting besar
c. Spidol
d. penggaris (opsional)

cara mengubah botol plastik jadi gelas

langkah Pengerjaan – Mengubah Botol Plastik menjadi Gelas Minum Keren

1. Penandaan & Pemotongan
- pakai spidol, tandailah melingkar lurus horisontal pada body botol.
Ada 2 penandaan :
- yang satu di bagian bawah dengan jarak 3 cm dari dasar. (ini sebagai kaki gelas)
- yang satu lagi dibagian atas dengan jarak 8 cm dari puncak botol. (ini sebagai body gelas) silakan buat lebih dari 8 cm jika mau gelasnya tinggi.

- pakai gunting, Potonglah body botol sesuai 2 lingkaran spidol tadi.
- maka botol pun kini terpotong menjadi 3 bagian (bawah, tengah, dan atas)
Silakan dibuang bagian body tengahnya, karena tidak kita pakai.

dasar bawah botol untuk kaki gelas

2. Sekarang Balik Kedua barang
Yaitu bagian dasar botol menghadap ke atas, dan mulut botol mengarah ke bawah.
- Lepas tutup mulut botol lalu Tempelkan untuk sementara ujung botol pada bagian dasar botol (tepat di tengah)
Jadikan ini sebagai panduan membuat lingkaran dengan spidol.
- lubangi dasar botol tsb dengan gunting sesuai besarnya lingkaran penandaan.

3. Berubah ! (bukan satria baja hitam loh) J
- Sekarang ujung mulut botol sudah bisa kalian masukkan pada dasar botol berlubang tadi.
- tutup kembali penutup botol dengan putaran yang erat.

Jadi Seperti ini tampak bawahnya :

tampak bwh

- agar lebih terjamin tidak bocor, bisa ditambahkan lem (pvc) atau potongan isolasi melingkar di bagian drat nya, barulah di tutup supaya lebih ketat /benar benar rapat.

cara membuat gelas dari botol plastik bekas
Pics : Mile Z

Horay …
Botol plastik bekas telah berubah wujud menjadi Gelas cantik.
Para sobat XaXiXu.com silakan ajak anak anak berkreasi dengan botol ini untuk dijadikan barang berguna dengan membaca koleksi Tips berikut ini, pasti suka deh J
Back to :

SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger