5 Perawatan Kecantikan yang Harus dihindari saat HAMIL

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
IndoSister.com - Lagi Hamil ? Hindari 5 Kosmetika/Perawatan Kecantikan Ini !
Semua orang sudah tahu bahwa merokok dan mengkonsumsi alkohol sebaiknya dihindari, karena sudah tertera jelas pada kemasan. Tetapi berbeda halnya dengan kosmetik dan produk perawatan lain yang tidak memiliki peringatan pada kemasaannya, sehingga agak sulit untuk mengetahui produk mana saja yang aman bagi wanita hamil.

Menurut Andrew Healy, MD, dokter kandungan pada Baystate Medical Center, Setiap bahan yang dioleskan pada kulit memiliki potensi untuk diserap ke dalam aliran darah dan bahkan mungkin dapat sampai kepada plasenta, karena itu sangat penting sekali untuk waspada terhadap berbagai produk yang anda gunakan.”

Apakah anda yakin kegiatan perawatan tubuh dan kecantikan yang anda lakukan selama masa kehamilan sudah aman?

Mari kita lihat lebih jelas beberapa perawatan yang perlu anda pertimbangkan kembali, atau harus dihindari sama sekali :

Lagi Hamil ? Hindari 5 Kosmetika/Perawatan Kecantikan Ini !

1. Hairspray
Phthalates, yang dapat ditemukan pada banyak produk hairspray telah diteliti karena resiko potensialnya sebagai penyebab cacat lahir. Menurut FDA, lembaga pengawasan makanan dan obat Amerika Serikat, data yang sudah dikumpulkan tidak menunjukkan adanya hubungan antara penggunaan phthalates dalam kosmetik dengan resiko kesehatan manusia.

Menurut Healy, Phthalates belum bisa dihubungkan sebagai penyebab cacat lahir pada manusia, tetapi percobaan pada binatang telah menunjukkan bahwa zat ini mengganggu perkembangan seksual jantan, jadi sebaiknya digunakan dengan penuh hati hati.

Untuk lebih amannya:
• Gunakan cat kuku bebas phthalates. Atau oleskan cat kuku pada tempat dengan ventilasi baik dan mengalir agar anda tidak terlalu terpapar. Saat cat kuku sudah mongering, resiko bagi kesehatan bayi anda menurun secara signifikan, karena zat kimia tidak diserap melalui kuku.

hairspray / semprot rambut saat hamil

2. Cat Kuku
Sebagian banyak memiliki kandungan yang sama dengan hair spray diatas, yaitu bahan Phthalates.
Untuk lebih amannya:
• Sebagai ganti hairspray, yang dapat dengan mudah dihirup dan masuk ke dalam saluran pernapasan, lebih baik gunakan mousse atau gel untuk menata rambut.

3. Perawatan Jerawat Pada Masa Kehamilan
Berkonsultasilah dengan dokter anda bila jerawat menjadi bertambah parah selama masa kehamilan karena fluktuasi hormon. Beberapa produk perawatan jerawat mengandung bahan seperti isotretinoin, tretinoin, dan tetracyclines yang berbahaya bila digunakan pada masa kehamilan dan mengakibatkan cacat lahir.

Saat anda hamil, sebaiknya anda menggunakan produk yang lebih alami, atau setidaknya hanya mengandung sedikit bahan kimia. Beberapa bahan yang dipandang aman untuk mengatasi jerawat pada masa kehamilan diantaranya adalah asam glikolat, asam mandelat, erythromycin, dan clindamycin.

4. Penggunaan Deodorant 
Bila anda sedang hamil, sekaranglah saatnya anda beralih pada deodorant dengan bahan yang lebih sederhana, atau menggunakan alternatif lain yang lebih alami. Aluminum chloride hexahydrate yang terkandung dalam banyak deodorant yang beredar di pasaran dapat mempengaruhi sel yang memproduksi keringat dan sebaiknya dihindari selama masa kehamilan.

Selain itu, hindari juga deodorant yang mengandung:
• Pewangi sintetis. Lebih baik pilih deodorant yang tidak berbau, atau deodorant yang menggunakan minyak esensial 100% alami.
• Propylene Glicol. Zat pelembut yang sering dikaitkan dengan kanker dan kerusakan reproduktif.

• Potassium Alum. Senyawa berbahan dasar alumunium ini memang secara efektif menutup kelenjar keringat, tetapi sayangnya telah banyak dihubungkan dengan naiknya tingkat resiko Alzheimer dan kanker payudara.

5. Penggunaan Krim Anti Keriput
Bagi wanita menggunakan krim wajah anti-keriput selama masa kehamilan, perhatikan kandungan bahan pembuatnya. Banyak produk krim wajah mengandung retinol yang dihubungkan dengan cacat lahir.

Retinol telah diteliti karena hubungannya dengan keguguran dan pertumbuhan janin yang tidak lengkap. Bila anda ingin menggunakan krim wajah anti-keriput pada masa kehamilan, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu produk yang akan digunakan kepada dokter untuk diteliti keamanannya.

# Selama masa kehamilan, sebaiknya para sahabat IndoSister.com lebih berhati-hati dan teliti sebelum melakukan perawatan kecantikan atau tubuh. Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum menggunakan produk yang terindikasi mengandung bahan kimia, agar tidak terpapar zat berbahaya yang dapat mengancam kesehatan kandungan.
(Wandria)
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger