Seberapa Penting Belajar Ilmu Kesehatan & Dampak bagi Anda

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
IndoSister.com - Istilah ilmu kesehatan memang sangat sering didengar maupun digunakan setiap hari. Apa sebenarnya ilmu kesehatan itu?

Menurut wikipedia, ilmu kesehatan merupakan sebuah kelompok disiplin ilmu terapan yang menangani kesehatan manusia maupun hewan. Dalam konteks ini tentu kita akan membahas mengenai ilmu kesehatan yang berhubungan dengan manusia.

Kenapa Ilmu Kesehatan Penting Untuk Dipelajari? Dan seberapa penting kah ilmu kesehatan untuk manusia?
- Jawabannya adalah sangat penting karena memiliki banyak manfaat.
- Tidak hanya bagi yang bergelut di dunia kesehatan, namun orang awam juga harus mempelajari ilmu yang satu ini.


Dampak Mempelajari Ilmu Kesehatan

a. Dengan mempelajari ilmu kesehatan,
perilaku seseorang juga bisa berubah. Biasanya seseorang yang memahami ilmu kesehatan akan berperilaku lebih baik dalam menjaga kesehatannya sendiri. Dapat dibilang biasanya mereka akan menerapkan gayahidup yang lebih sehat daripada orang yang tidak memahami ilmu kesehatan.

b. Mereka yang memiliki wawasan yang luas mengenai ilmu kesehatan akan mempunyai tingkat kesadaran yang lebih tinggi untuk mengubah tingkah laku menuju gayahidup yang lebih berkualitas, mulai dari merubah tingkah laku hingga memilih menu makanan dengan lebih selektif.

Manfaat yang dapat diperoleh pada saat kita mempelajari ilmu kesehatan.

1. Peningkatan kesadaran diri
Pada saat kamu mempelajari ilmu kesehatan, maka kamu akan berkesempatan untuk menambah banyak wawasan dan pengetahuan. Namun saat mempelajari, kita tidak hanya akan sekedar mengetahui sebatas teori saja, biasanya akan ada peningkatan kesadaran diri di dalam diri kita. Misalnya saja, saat kita mengetahui apa saja manfaat olahraga secara teori, tentu akan ada keinginan dari dalam diri untuk melakukan olahraga secara rutin agar tubuh semakin sehat.

Tak hanya itu saja, ilmu kesehatan juga bisa membantu seseorang untuk mengambil sebuah tindakan preventif terhadap kesehatan di dalam diri orang tersebut. Misalnya saja apabila seseorang mengetahui kadar kolesterolnya yang cukup tinggi. Maka ia akan melakukan tindakan preventif yang tidak akan memperparah kadar kolesterolnya.


2. Termotivasi berkarier di bidang kesehatan
Selain membuat kesadaran diri semakin bertambah, mempelajari ilmu kesehatan juga akan membuat kamu menjadi seseorang yang bermanfaat di bidang kesehatan.

Mungkin tidak harus langsung jadi seseorang yang benar-benar terjun di bidang kesehatan.
Namun dengan mempelajari ilmu kesehatan, maka kamu bisa termotivasi untuk berkarier di bidang kesehatan, misalnya menjadi tenaga media seperti dokter, perawat, dan masih banyak lainnya.

Mempelajari ilmu kesehatan memang bisa membangkitkan rasa ingin tahu seseorang, bahkan minat yang lebih untuk terjun ke dunia kesehatan. Tentu saja hal ini akan baik bagi masa depan karier kamu, terutama kamu yang masih giat mencari jati diri.

3. Memiliki sikap saling membantu pada sesama
Dalam ilmu kesehatan, kita akan mempelajari sikap saling tolong menolong dengan orang lain. Mungkin kita akan berpikir, apakah seorang dokter atau perawat memang benar-benar bekerja secara sukarela untuk membantu sesama? Padahal mereka juga mendapatkan imbalan berupa gaji.

Pada dasarnya ilmu kesehatan memang memiliki hakikat saling tolong menolong dengan sesama. Kita bisa melihatnya dari kegiatan kesehatan sukarela seperti donor darah atau operasi katarak gratis. Tidak semuanya kegiatan yang berhubungan dengan pelayanan kesehatan berpatok dengan biaya yang mahal serta keuntungan  bagi perusahaan tertentu.


Itu tadi beberapa manfaat yang bisa diperoleh apabila para sahabat IndoSister.com mempelajari ilmu kesehatan dalam kehidupan sehari hari.

Menurut UNESCO,
ada 4 tingkatan atau tujuan yang harus dilakukan dalam seluruh proses pendidikan, terutama dalam ilmu kesehatan ini, antara lain :

belajar untuk mengetahui, belajar untuk berbuat, belajar untuk menjadi, dan belajar untuk hidup bersama. Sehingga … ilmu kesehatan memang begitu penting bagi kehidupan manusia sehari-hari.
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger