IndoSister.com - Apakah Anda sekarang ini sedang hamil trimester III ? Pastilah perasaan Saudara sedang bercampur campur antara senang karena sebentar lagi bertemu dengan buah hati yang sudah ditunggu tunggu dan juga khawatir menghadapi proses persalinan.
Selama proses ini, maka harus menjaga kesehatannya serta perlunya mewaspadai tanda tanda bahaya pada kehamilan trimester 3.
Tulisan ini sebagai Lanjutan dari Artikel Sebelumnya tentang Definisi Trimester pada kandungan beserta ...
Sesuai ilmu kebidanan, Menurut Hanifa (2007) … tanda bahaya yang terjadi pada kehamilan trimester III, antara lain adalah :
1. Nyeri perut yang hebat
Nyeri perut normal terjadi apabila memasuki persalinan, sedangkan apabila sebelum persalinan tetapi sudah mengeluhkan nyeri perut yang sangat hebat, menetap dan tidak hilang setelah beristirahat maka harus Saudara waspadai. Nyeri ini terkadang diikuti dengan adanya perdarahan.
2. Sakit kepala yang hebat
Ibu hamil wajar apabila mengeluhkan sakit kepala, Namun harus diwaspadai apabila sakit kepala yang dirasakan sangat hebat, tidak hilang dengan beristirahat dan diikuti oleh pandangan mata yang kabur. Hal ini kemungkinan gejaladari pre-eklamsi.
3. Gerakan janin berkurang
Gerakan janin rata-rata terasa saat usia kehamilan 16-18 minggu pada multigravida dan 18-20 minggu pada kehamilan pertama. Tetapi beberapa ibu hamil dapat merasakan sebelum usia kehamilan itu. Normalnya janin akan bergerak sekitar 3 x dalam 1 jam dan akan lebih terasa gerakannya ketika sedang istirahat dan makan serta minum yang baik. Apabila gerakan berkurang atau hilang sama sekali maka ditakutkan terjadi IUFD atau janin mati.
4. Keluar darah dari jalan lahir
Keluarnya darah dari jalan lahir ini disebut dengan perdarahan pervaginam. Darah yang keluar ada yang berwarna merah terang ataupun hitam. Ada juga yang dengan diikuti nyeri perut yang hebat dan ada juga yang tanpa rasa nyeri. Biasanya perdarahan ini disebabkan karena kelainan pada plasentanya. Plasenta yang menutupi jalan lahir disebut dengan plasenta previa dan plasenta yang keluar duluan sebelum waktunya baik sebagian atau seluruhnya disebut dengan solusio plasenta.
5. Keluar cairan dari jalan lahir
Cairan yang keluar sebelum persalinan ini adalah cairan ketuban. Membran ketuban ini dapat pecah karena kekuatan membrannya berkurang atau adanya tekanan intrauteri dan dapat juga karena keduanya. Apabila keadaan ini tidak segera ditangani maka akan menyebabkan infeksi yang dapat membahayakan ibu dan juga janin serta menimbulkan komplikasi lainnya.
Apabila ada dari sahabat IndoSister.com yang mengalami salah satu tanda tersebut, maka segeralah konsultasi ke dokter kandungan atau bidan agar segera memperoleh penanganan lebih dini dan terhindar dari akibat yang lebih fatal.
Baca Juga, Artikel Sebelumnya ...
Semoga Sahabat semua mendapatkan kelancaran dan kelahiran yang sehat bagi ibu dan bayinya. Amin.
Daftar Pustaka
Hanifa 2007
No comments:
Post a Comment
- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.
- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.