Modifikasi kabel USB bekas & Adaptor USB utk Power Supply

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
XAXIXU.com - Jika di rumah kalian banyak kabel USB yang rusak atau tidak terpakai jangan langsung dibuang. Selain karena menjadi limbah elektronik, kabel kabel tersebut masih bisa dimanfaatkan lagi lho.

Begitu pula pada adaptor USB, adaptor ini apabila sudah tidak terpakai masih bisa dimanfaatkan. Pada tutorial kali ini, kita akan memanfaatkan kabel USB bekas dan adaptor USB untuk dijadikan sebuah power supply (catu daya).

Jika pada tutorial sebelumnya kita memodifikasi charger hp bekas, sekarang kita memodifikasi adaptor USB yang biasanya digunakan untuk charger hp.

Dengan adaptor jenis USB, maka lebih banyak keunggulannya daripada charger hp biasa. Nah, penasaran kan bagaimana caranya. Yuk langsung disimak tutorialnya.

Tips Memanfaatkan Kabel / Adaptor USB Bekas



Alat-alat yang dipakai :
• Kabel USB bekas
• Adaptor USB 5V
• Isi blackhousing @4 buah
• Header/tulang ikan @2 buah
• Shrinktube/selang bakar  + @1m
• Tang
• Cutter
                
Cara Modifikasi Kebel / Adaptor USB :

1. Potong kabel USB dengan tang agar bagian dalamnya bisa dikupas, kira-kira seperti ini:



2. Siapkan isi blackhousing, header, dan shrinktube. Kira-kira ilustrasinya seperti ini:

Tips Memanfaatkan Kabel / Adaptor USB Bekas

3. Ketika kabel usb telah terpotong, didalamnya terdapat 4 kabel kecil. Kupas kabel yang berwarna merah dan hitam saja.
Nb: kabel merah adalah positif (VCC) dan kabel hitam adalah ground (GND)

4. Masukkan ujung kabel ke dalam isi black housing, boleh disolder agar lebih kuat.
5. Bungkus isi blackhousing dengan shrinktube secukupnya, agar kaber terisolasi dan mencegah hubung singkat. Kira-kira menjadi seperti ini:



6. Jika kalian menemukan kabel USB yang hanya memiliki 2 kabel kecil saja didalamnya maka kabel itu salah satunya adalah positif dan lainnya ground. Maka langsung lakukan langkah ke-5. Contohnya seperti gambar kabel di bawah ini:



7. Masukkan header pada bagian yang berlubang pada blackhousing. Apabila kalian memiliki 2 jenis kabel USB diatas, kalian bisa saling menyambungkan kabel tersebut.



8. Hubungkan port USB pada adaptor USB, kemudian adaptor siap digunakan.

Modifikasi kabel USB bekas & Adaptor USB utk Power Supply
Pics : D Yuzwan P

Nah, begitulah cara memodifikasi kabel USB bekas kalian. Bagaimana tutorialnya? Semoga bermanfaat buat para sobat XaXiXu.com ya.

Ketika sudah selesai, adaptor ini bisa berfungsi macam-macam lho. Misalnya :
- Untuk sumber daya kipas laptop,
- Mesin bor listrik,
- untuk dihubungkan ke LED ataupun lampu.
- Peralatan listrik lainnya.

Silahkan kembangkan kreativitas kalian, Selamat Mencoba!
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger