Plan/Pin Board dan Hiasan Dinding dari Styrofoam Bekas

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
Sobat, yuk bikin kerajinan tangan lagi! Kali ini XAXIXU.com mau berbagi tutorial gimana caranya membuat hiasan dinding yang juga berguna seperti majalah dinding. Kita sebut saja sebagai plan board atau Pin board.

Plan board ini bisa sobat gunakan untuk menaruh jadwal, pengumuman penting, kertas to do list, kertas-kertas sticky notes atau foto-foto. Jadi bukan hanya berfungsi sebagai hiasan, tapi plan board ini juga bisa memiliki fungsi lebih.
  
Kita mulai aja yuk. Ini dia bahan-bahan yang sobat perlukan:
- Kain katun warna-warni / bermotif atau polos warna juga bisa
(bekas baju gak kepake juga boleh :)
- Styrofoam, bisa pakai bekas / seadanya
(Kalau kurang lebar, bisa diakalin dengan menyambungnya pakai isolasi)
- Pensil atau pulpen
- Double tape
- Penggaris, kalo bisa penggaris besi
- Gunting
- Cutter
Cara Membuat Plan/Pin Board Sekaligus Hiasan Dinding dari Styrofoam

Cara Membuat Plan/Pin Board Sekaligus Hiasan Dinding dari Styrofoam

1. Pertama-tama, sobat ukur stirofoam sesuai ukuran yang sobat mau. Disini styrofoamnya dibuat sepanjang 25x25cm. Digambar dulu pake pensil ya, baru dipotong.

pengukuran dan pemotongan stirofom

2. Kemudian, styrifoamnya kita potong menggunakan cutter. Hati-hati motongnya, ya. Pelan-pelan, karena styrofoam mudah hancur kalau dipotong secara tidak hati-hati. Gunakan penggaris besi untuk membantu proses pemotongan.

3. Sekarang, tempelkan double tape di sisi-sisi styrofoam tadi. Hanya sisi-sisinya saja, karena fungsinya hanya agar posisinya bisa mantap ketika ditempelkan ke kain katun. Setelah itu, ambil kain katun sobat. Tempelkan styrofoam tadi ke kain katun. Yang bagian dalam ya. Jangan sampai salah menempelkannya ke bagian luar.

isolasi dan kain motif untuk stirofoam

4.Sekarang, sobat ambil gunting dan mulai memotong kain katun yang sudah ditempel ke styrofom. Yang dipotong adalah bagian sisi-sisinya. Beri jarak sekitar lima sentimeter dari sisi styrofoam.


5. Jika sudah selesai memotong kain katunnya, sobat tempelkan double tape di sekeliling kain katun. Nah, sekarang tempelkan kain katun tadi ke bagian belakang styrofoam. Pastikan kain katun menempel dengan erat. Caranya dengan memijat-mijat (atau dipencet, sama aja) kain katun tadi ke styrofoam.
Kalau sudah selesai, jadinya seperti ini (atau lihat gambar paling atas).

Plan/Pin Board dan Hiasan Dinding dari Styrofoam Bekas

Pics : Eka W.

Sekarang para sobat XAXIXU.com tinggal menempelkannya di dinding sobat dengan menggunakan double tape lagi. Tempel pelan-pelan ke dinding, kemudian tekan pelan-pelan agar styrofoam bisa menempel dengan erat di dinding.

Nah, para sobat sudah punya hiasan dinding yang juga bisa berfungsi menjadi plan board. Cantik, kan ??
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger