STICK KAPUR Tulis dari BAMBU – Biar Tangan Anti Kotor

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
Masih dalam seri lanjutan – Memanfaatkan batang pohon bambu yang terdapat di lingkungan sobat, kali ini adalah membuat alat pemegang kapur dari potongan batang bambu kecil.

Selain unik, alat ini tentunya menjadikan tangan para sobat XAXIXU.com sekalian menjadi anti kotor dan anti debu kapur, jadi gak harus cuci tangan sehabis menulis di papan tulis.

Cara Membuat Alat Pemegang Kapur Tulis dari Bambu

Bahan membuat :
a. Batang bambu yang berdiameter kecil / kurus
b. Pisau dapur
c. Gergaji besi
d. Kapur tulis
e. Kertas gosok halus

Cara Bikin Chalk Stick / Stik Kapur Tulis (sekedar istilah saya sendiri :)

1. Siapkan batang bambu kecil, cari yang sekiranya diameternya lebih besar sedikit dari kapur tulis.
gergajilah sepanjang 10 cm, coba masukkan kapur kedalam lubangnya, bila sesak / rapat, maka ini bagus untuk alat pemegang kapur.

cari batang pohon bambu yang kurus
Pics : Sa uL

2. Siapkan pisau dapur, tegakkan batang bambu pendek tadi, letakkan pisau diatasnya, dan pukullah untuk membuat belahan yang membagi dua ujung lingkar batang bambu.
- pembelahan cukup sedalam maximal 3 cm saja, dimana belahan jangan tepat ditengah ya, melainkan agak ke pinggir, sebab belahan ini nanti supaya mudah dibuka dengan jari.

3. gunakan kertas gosok untuk menghaluskan bekas penggergajian dan ujung batang bambu agar tidak menggores kulit tangan.

Cara Membuat Alat Pemegang Kapur Tulis dari Bambu

TIPS Pemakaian :

- Pegang bambu dengan tangan kanan, genggam di bagian ujungnya.
- gunakan jempol untuk menarik keluar belahan pada ujung bambu, sehingga lubangnya agak membesar.
- segera masukkan kapur tulis kedalam lubang, gunakan tissue atau kertas atau lainnya jika menginginkan tangan benar benar tidak memegang kapur tulis sama sekali.
- Lepaskan jempol, maka sekarang kapur tulis telah tertekan rapat pada lubang ujung bambu.

Well ...
Saatnya Menulis di papan tulis tanpa harus memegang kapur yang berdebu :)

Stick KAPUR Tulis dari BAMBU – Biar Tangan Anti Kotor

Meskipun kapur tulis ada yang bertuliskan bebas racun, namun alangkah sebaiknya kita tidak bersentuhan langsung dengannya dalam waktu lama bukan ? misalnya buat jaga jaga kalau lupa sehabis megang kapur terus langsung main sikat jajan yang di beri teman, atau mungkin jaga jaga dari rasa malas untuk mencuci tangan.
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

No comments:

Post a Comment

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger