SKYPE Vs WHATSAPP - Nelpon Gratis ke Luar Negeri – REVIEW

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
Apa sobat sering menelpon atau Sms orang / kerabat di luar negeri ? masihkah menggunakan telepon biasa atau Hp dengan pulsanya ?? saya kira tidak ... sebab dijaman internet ini, panggilan internasional dapat diperoleh dengan Gratis dengan memanfaatkan quota internet yang umumnya orang sekarang sudah mempunyai paket data untuk bulanan.

Berikut adalah review saya buat para sobat Bintang.com sekalian ... sesuai pengalaman saya menggunakan Skype serta Whatsapp untuk menelpon kakak di Negara kanguru Australia selama ini.

My Review – SKYPE Vs Whatsapp Comparison

1. Aplikasi Skype telah lama menjadi menjadi salah 1 pelopor media panggilan suara, panggilan video maupun instant messanger / berkirim pesan.
Sudah Bertahun tahun saya telah mendapatkan manfaat besar dari aplikasi ini untuk berchating ria bahkan lebih sering mengobrol dalam jangka waktu lama atau berjam jam tanpa kuatir kehabisan pulsa. Paling paling kuota internet hanya berkurang sekian ratus mega, 100 ~ 200 Mb (mega byte).

2. Media kirim pesan Whatsapp atau sering disebut WA telah merebak di dunia dan Indonesia, apalagi semenjak awal tahun kemarin aplikasi message Android ini telah diakuisisi oleh Facebook, yang kemudian ditambahkan fitur Voice calling / panggilan suara.
Rencananya, WA juga bakalan ditambahkan fitur video calling, saya pikir ... makin bersaing aja nih ama skype dan lainnya ^_^


Berikut Perbandingan - kelebihan dan kekurangan masing masing yang saya rasakan :

Skype
a. Memory install skype cukup besar, untuk hp yang belum memiliki kapasitas besar akan berat untuk loading, Hp jadul malah kesulitan untuk menggunakannya.
b. selama menggunakan skype voice calling / panggilan suara, kadang lancar kadang pula putus nyambung.
Belum pernah menelpon ke luar negeri dengan skype tanpa terputus.

c. Skype memiliki aplikasi untuk PC/computer sekaligus aplikasi untuk HP android.
Keduanya bisa digunakan untuk video calling.
Panggilan video dengan laptop lebih asyik karena layarnya lebar ^_^
- Saya bisa pakai skype dimana saja atau di warnet, tanpa tergantung dengan HP.
d. pendaftaran skype relative mudah dengan hanya memerlukan Email untuk login.

Whatsapp
a. Memory install relative ringan, loading cepat, gak pake lama meski hp biasa.
b. Awal kemunculan fitur baru Voice calling, menelpon ke lokal saja udah putus nyambung dan sering suaranya terlambat nyampe :).
Namun ... sekarang rupanya FB telah serius menanangani hal ini, panggilan suara sekarang jernih banget, bahkan saya coba nelpon ke Aus sekian jam sering tanpa putus. Ini dia yang ku suka ... ^_^

c. WA belum punya aplikasi independent / Mandiri untuk PC, sehingga kita tidak bisa menggunakan Whatsapp di computer tanpa menyalakan WA di Hp secara bersamaan.
Jadi gak ada Hp ya gak bisa ngobrol via WA, Komputer hanya sebagai duplikasi dari proses WA di Hand phone.
d. Pendaftaran WA saya anggap paling mudah dibanding BBM atau skype yang memerlukan email. Yang penting punya nomor Hp maka bakalan bisa daftar WA, dan nomor ini juga bisa dirubah ke nomor lain saat diperlukan.

NOTE :
- Review diatas saya buat atas dasar operasional yang relatif sama – jenis Hp yang sama, dan paket data internet yang sama (standard).
Mungkin para sobat XaXiXu.com memiliki pengalaman berbeda jika menggunaakn skype dengan speedy atau Post media, atau paket super cepat dan Mahal lainnya.

 -Review ini saya buat bukan untuk mengunggulkan satu dari yang lain, silakan para sobat XaXiXu.com memilih yang sesuai, karena masing masing memiliki kelebihan dan kekurangan, saya sendiri masih memiliki aplikasi Skype di laptop dan tidak mau saya hapus, meski sekarang lebih condong menelpon kakak di luar negeri via WA.

Baca Juga :
  
Gimana ?
Adakah aplikasi android lainnya yang menjadi favorit sobat untuk nelpon gratis ke Luar negri ???
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

5 comments:

  1. Very efficiently written information. It will be beneficial to anybody who utilizes it, including me. Keep up the good work. For sure i will check out more posts. This site seems to get a good amount of visitors. 화상영어

    ReplyDelete
  2. Thanks for a wonderful share. Your article has proved your hard work and experience you have got in this field. Brilliant .i love it reading. 화상영어

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger