Seorang ibu yang lebih banyak bersama anaknya sehari-hari, sering kali berupaya menghentikan perbuatan buruk anaknya dengan menyebut profil lain.
Tidakkah ibu menyadari ??
Bahwa dengan menyebutkan profil lain agar anak menghentikan perbuatan tidak baiknya … hanya akan menanamkan sifat kebencian kepada profil tersebut.
Inilah 2 bahaya yang Muncul Akibat Menakuti anak dengan suatu profile lainnya :
Bahaya pertama
Sebut saja jika ibu sering mengancam anaknya supaya berhenti menangis dengan mengatakan ayah akan marah, maka akan tertanam dalam pikirannya bahwa ayah orang yang tidak baik, dan dipastikan anak akan terbiasa membenci keberadaan ayah.
Jika ibu tidak berhasil mengajak anaknya pulang dari mall, lalu menyebut … itu ada pak polisi yang akan datang memarahimu, maka akan tertanam pula dalam pikiran anak bahwa pak polisi itu orang yang patut di benci, orang jahat dan lainnya.
Bahkan orang lain yang tidak tahu apa-apa menjadi dibenci oleh anak kita.
Seiring dengan pertumbuhan anak, anak mulai paham antara nilai benar dan salah, akhirnya lambat laun anak akan mengerti bahwa selama ini ibu hanya membohongi dirinya di setiap memerintahkan untuk berhenti menangis, pulang dari mall, segera tidur siang, mengatur mainan yang berantakan, dan lain-lain.
Bila ini sudah sering terjadi, maka anak menjadi kurang percaya dengan aneka nasihat lainnya yang ibu berikan.
Inilah Sikap yang tepat :
- Berikan penjelasan yang benar sesuai kadar usia masing-masing anak, kalau bisa tanamkan rasa sayang pada profil lain juga.
Berikan alasan yang tepat, tidak sekedar melarang, dan jika ingin menyebut profil lain, maka sebutlah profil tersebut dengan cara yang baik, misalnya …
Ibu ingin kamu ikut pulang sekarang juga, karena …bla bla bla
Bila kamu menurut maka besuk ibu tidak keberatan bila ke mall lagi mengajakmu, dan ayah akan lebih sayang sama kamu karena kamu anak yang menurut.
- Berikan alasan yang logis bila memungkinkan, seperti “ibu menyuruh tidur siang adalah demi kesehatan, agar pertumbuhan maximal, lihat ayah … dia tinggi dan ayah menginkan kamu juga bisa menjadi lebih baik dan lebih tinggi darinya. ini semua karena ayah dan ibu menginkan yang terbaik untukmu”.
No comments:
Post a Comment
- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.
- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.