Awas JAMU Berbahan Obat Keras – Merusak Liver & Ginjal

Share On Facebook ! Tweet This ! Share On Google Plus ! Pin It ! Share On Tumblr ! Share On Reddit ! Share On Linkedin ! Share On StumbleUpon !
 Hati-hati bagi para sobat yang biasa minum jamu, khususnya jamu racikan yang katanya memakai bahan-bahan alami dari akar dan daun tanaman.

Jamu-jamu yang dijual meliputi jamu untuk untuk Asam urat, encok, Insomnia, sakit pinggang, sakit gigi, pegal linu, dan lainnya.
Jamu-jamu untuk sakit diatas ternyata cukup laris untuk dijual racikannya baik untuk di sebar di kios-kios, warung, dan para penjual keliling.
Hasilnya dianggap memuaskan karena banyak pelanggan yang merasa cocok, sebut saja salah satu konsumennya yang bilang bisa tidur dengan pulas setelah minum jamu hasil produksi dan racikannya tersebut.

Sebuah Investigasi yang dilakukan telah berhasil menemukan pelaku produsen dan penjual jamu dicampur obat-obatan keras tanpa tahu fungsi dan dosisnya.

Pembuatan dilakukan dengan cara :

1. Mencari ilalang, dedaunan, dan akar-akaran tanpa memiliki bekal pengetahuan herbal.
Ternyata … yang lebih di pentingkan adalah penggunaan obat dalam racikan jamunya.

Awas JAMU Berbahan Obat Keras – Merusak Liver dan ginjal2. Nara sumber mengaku mendapatkan obat dengan mudah setelah dia di perkenalkan teman seprofesinya kepada apotek langganan.
Dengan berbekal langganan dan sering beli obat, sehingga mereka dapat membeli apapun tanpa resep dokter, padahal kebanyakan obat-obatan tersebut bertanda lingkaran biru yang tidak dijual secara umum melainkan harus menggunakan resep dari dokter.

3. Obat-obatan yang dibeli umumnya adalah obat analgesic, obat anti nyeri, obat tidur, serta obat anti biotik. Parahnya obat-obatan ini di campurkan dalam racikan herbal dengan dosis atau takaran suka-suka karena memang tidak memiliki pengetahuan tentang medis.
Yang penting adalah banyak orang yang bisa merasakan langsung khasiatnya, dikira efek minum jamu padahal sebenarnya efek minum obat.
Antara lain …
- Untuk jamu sakit gigi, sakit kepala, pegal linu, encok, dan sejenisnya, jamu di campuri obat anti nyeri.
- Untuk sakit insomnia atau sulit tidur, maka jamu di campuri obat tidur.
- Untuk sakit lainnya sesuai pengalaman yang ada, dapat ditambahkan pula obat anti biotik.

Mengapa banyak orang yang tergiur jamu tersebut dan mudah tertipu ???

- Menurut pengakuan nara sumber pembuat dan peracik jamu ngawuran ditambah obat … hal ini dikarenakan oleh ulah para konsumen sendiri sehingga ia tega melakukannya, yaitu …
Kebanyakan orang menginginkan hasil instant, bila ada jamu yang dapat menyembuhkan atau langsung cepat terasa khasiatnya maka akan danggap jamu yang bagus dan hebat, sehingga pantas bila banyak orang yang akan cocok dan semakin banyak pelanggannya.

- Pada kenyataannya, tidak ada jamu herbal asli yang langsung terasa efeknya, sudah menjadi sifat alami herbal, bahwa semuanya membutuhkan waktu dalam menyembuhkan sakit tertentu.
Dan sebaliknya sudah menjadi sifat obat, bahwa obat memang memiliki efek lebih cepat dan langsung berdampak pada si penderita.

Untuk meyakinkan kandungan dalam jamu sejenis, maka dikumpulkanlah 10 sample dari aneka jenis jamu dari aneka produsen jamu herbal dan racikan …
Kemudian di test dan di analisa dalam laboratorium Sucofindo,
Hailnya …
Hampir semua sample - positif mengandung BKO / bahan kimia Obat.

Bahaya yang dapat timbul akibat konsumsi jamu Herbal Palsu :

1.Tanaman yang menjadi kedok sebagai jamu herbal ini sebenarnya bukan menjadikan manfaat bagi tubuh yang mengkonsumsinya tapi  malah berisiko dan berbahaya secara jangka pendek ataupun jangka panjang, sebab baik tanaman, dedaunan, dan akar-akaran dikumpulkan tanpa mengerti manfaat dan efeknya masing-masing.

2. bahan kimia obat tentu saja tanpa takaran dan tanpa resep dokter bahkan digunakan secara serampangan, tentu sangat berbahaya bila sering di konsumsi, efeknya bisa jangka panjang merusak hati dan ginjal, dalam jangka pendek dapat memunculkan darah tinggi, obesitas, sampai dengan tulang keropos.
Sering mengkonsusmsi senyawa anti biotik, akan menjadikan tubuh semakin kebal dari obat anti biotik itu sendiri, sehingga bila terserang penyakit maka menjadikannya tidak mempan terhadap obat anti biotik sejenis, maka terpaksa diperlukan obat anti biotik dengan dosis yang tinggi.

Tips membeli jamu yang Aman :

a. Sebaiknya membeli jamu yang bermerek, dan beli di tempat yang tepat.
b. Jika beli jamu di tempat biasa, hindari jamu yang reaksinya cepat. Pertanda kemungkinan besar mengandung BKO.

c. Tanamkan kesadaran bahwa tidak ada yang instant dari efek alami herbal.

d. Bikin sendiri Apotik hidup di pekarangan rumah, selain menambah pemandangn indah dan Go green, kita juga aman terbebas resiko herbal palsu.

e. Mencegah lebih baik daripada mengobati, selalu jaga kesehatan dengan pola hidup sehat serta alami, sedapat mungkin hindari obat-obatan.
SHARE ARTICLE :

Artikel Selengkapnya Lihat di : DAFTAR ISI ARTIKEL - XaXiXu.Com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

1 comment:

- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.

- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.

 
Copyright ©2014 - 2024 • XaXiXu.Com
Template Powered by Blogger