Lanjutan dari Posting sebelumnya
…
Silakan baca dulu posting
tersebut untuk mengetahu persoalannya, kemudian coba ikut menebaknya, siapa
tahu anda memang jenius …^_^
Selanjutnya cocokkan jawaban
kalian di bawah ini …
Berikut adalah hasil anlisa logika dalam menemukan jawaban
Mana dari Daftar 10 Hari Ulang
Tahun di bawah ini yang menjadi HUT si C.
--- ---
Daftar 10 tanggal kemungkinan HUT si C.
15 mei 16 mei 19 mei
17 juni 18 Juni
14 Juli 16 juli
14 Agustus 15 Agustus 17 Agustus
Si A hanya diberitahu Bulan,
si B hanya diberitahu Tanggal,
Dialog …
Si A : Aku tidak tahu kapan HUT
si C, tapi aku yakin bahwa kamu (si B) juga tidak tahu.
Si B : Sebelumnya aku memang
tidak tahu HUT si C, tapi sekarang … Aku tahu.
Si A : Kalo begitu, aku kini juga
tahu kapan HUT si C.
--- ---
Yuk kita mulai … dari yang kita tahu …
Si A sudah mengetahui Bulan dari
HUT si C,
Si B sudah tahu Tanggal dari HUT
si C,
1. Ketika si A sudah di beri tahu
Bulannya, maka ia langsung bilang yakin bahwa si B tidak tahu yang mana HUT si
C.
Ini artinya …
HUT si C pasti bukanlah pada
tanggal yang hanya muncul sekali dalam diaftar diatas, yaitu tanggal 18 juni dan
19 mei. sebab si B sudah mengantongi tanggalnya saja bukan, sehingga jika
tanggal tersebut hanya muncul sekali tentunya si B langsung dapat menebak
dengan mudah HUT tersebut.
Si A juga bilang dengan yakin …
bahwa si B tidak tahu kapan HUT si C, sebab sebelumnya dia telah mengantongi
bulan HUT tersebut, berarti logikanya … dia bisa yakin sebab bulannya bukan mei
dan juni.
Karenanya kita bisa mencoret yang
bulan mei dan bulan juni …
14 Juli 16 juli
14 Agustus 15 Agustus 17 Agustus
2. si B membenarkan omongan si A
bahwa dirinya memang tidak tahu HUT si C, tapi karena si A yakin bahwa dirinya
tidak tahu … maka akibatnya – si A sekarang malah menjadi tahu jawaban yang
tepat.
Bagaimana bisa ?… sebab dengan
berdasarkan logika dan keyakinan si A sebelumnya, si B jadi tahu bahwa HUT
tersebut bukanlah mei dan juni, karena sudah mengantongi tanggal – maka si B
langsung tahu kapan HUT si C.
Ini berarti … HUT tersebut pasti
bukanlah tanggal 14, sebab … ada dua tanggal 14 yaitu 14 juli dan 14 agustus,
kalau ada dua tanggal kembar maka tidak mungkin si B langsung tahu mana HUT si
C bukan ?
Karena itu tanggal 14 bisa kita coret …
3. Ketika si B bilang sudah bisa
tahu HUT si C, maka akibatnya si A juga menjadi tahu jawaban yang tepat …
bagaimana bisa ? sebab dengan menggunakan logika diatas yang tersisa 3 tanggal
unik serta di tambah karena si A sebelumnya sudah mengantongi bulan dari HUT si
C.
Sekarang sudah jelas … Ini
artinya … HUT si C pasti bukanlah
Agustus, sebab masih ada dua agustus yang tersisa, kalau HUT si C agustus maka
si B tentu masih belum bisa bilang - sudah tahu HUT si C bukan ?
Jadi Agustus perlu di coret.
Yes … 16 Juli gan … ^_^
Ketemu sudah tanggal kelahiran si C yang sebenarnya …
Masih Puyeng kagak ???
Kalau masih bingung … coba baca
lagi penjelasaannya, saya udah berusaha menuliskan penjelasan semampunya :)
Bagaiman jawaban para sobat ???
Sudah cocok tidak dengan hasil
analisa diatas,
Kalo jawaban dan analisa sobat
mirip diatas …
SELAMAT Bro / Sis … mungkin sobat
emang Jenius …
Kalo tidak bagaimana ???
TENANG … Kagak masalah gan …
Tes logika diatas aslinya pakai bahasa inggris, saya buat pakai bahasa indonesia biar kesemuanya lebih mudah memahami ...
ini adalah salah
satu dari soal yang diujikan pada uji kompetisi remaja anak sekolah pada olimpiade
matematika Singapore untuk Asia, dan sengaja dibuat sebagi soal yang tersulit
dari 25 soal yang diujikan, soal tersulit ini di pakai untuk memisahkan mana
anak yang lebih baik.
Saat Salah satu stasiun TV
singapura membocorkan satu soal ini via Fb, maka soal ini langsung menular bak
virus ke banyak sekali orang, mereka semua pada mencoba … dan hasilnya sesuai
dugaan …
hampir semua pada puyeng dan
salah jawabannya, tanpa analisa karena keburu asal mau menjawab dan ngawur
saja.
So … Jika para sobat XaXiXu.com tidak mampu menjawabnya …
gak perlu kuatir, masih banyak
sekali temannya … Kita semua memang rata-rata begitu kok … Wkk wkk ^_^
Salam matematika …
Dan buat si C … lain kali kalo mau ngasih tahu hari ulang tahunnya
mbok ya jangan pakai main
tebak-tebakan segala … biken puyeng orang bayak aja luh …
Tinggal bilang aja kapan tanggal
lahir mu aja kok susah banget sih ^_^
:)
No comments:
Post a Comment
- Tolong di Share ya Guys ! agar artikel diatas juga bermanfaat bagi sobat lainnya.
- Btw ... TerimaKasih, Saya sangat menghargai kesediaan sobat utk berKomentar.
- Silakan berpromosi bagi yang punya web, namun kotak comment hanya bisa -
menampilkan link mati, silakan Manfaatkan link hidup/aktif di bagian Name/urL.